Pribadi Yang Mempesona




Aneka ragam pribadi dan watak manusia, sehingga dibutuhkan Pribadi Yang Mempesona agar bisa sukses dalam pergaulan.

Sebelum berinteraksi dengan orang banyak tidak ada salahnya jika bekali diri terlebih dahulu dengan, antara lain:

  1. Sedikit penguasaan ilmu beladiri. Hal ini diperlukan hanya sebagai bela diri, jika sewaktu-waktu terpaksa dihadapkan pada situasi darurat.
    Bukan untuk gagah-gagahan atau untuk kesombongan.


  2. Meluangkan sedikit waktu untuk bermeditasi. Bisa dilakukan pada malam hari atau sesuai waktu luang yang ada, sekitar 15 menit.


  3. Selalu mengikuti perkembangan pengetahuan umum yang lagi hangat. Bisa kita dapatkan dengan santai sambil melihat tv, baca surat kabar, dan sebagainya.
Dengan tiga bekal tersebut diatas dalam diri kita dengan sendirinya akan terbentuk karakter-karakter yang positif (Pribadi yang Mempesona) , seperti:
  • ketenangan jiwa/batin


  • rasa sportivitas yang tinggi


  • tidak mudah berprasangka buruk pada orang lain


  • tidak ragu dalam mengatasi masalah apapun


  • Merasa setara dengan orang lain (tidak minder) namun tetap rendah hati


  • berani menerima pujian yang memang sudah sepatutnya didapatkan


  • ringan tangan/ suka menolong tanpa pamrih.
Lalu apa yang didapatkan dengan pribadi yang mempesona seperti diatas?... Tentu saja teman, saudara atau relasi kita akan bertambah banyak.. Sungguh Menyenangkan bukan?...
Bagaimana menurut anda?

Semoga artikel "Pribadi Yang Mempesona" ini bermanfaat..
Mohon maaf atas segala kekurangan
wassalam..

Image source:
www.ahmadrushdi.com

0 Response to "Pribadi Yang Mempesona"

Post a Comment